Gadai Sertifikat Rumah Di Bank Syariah Indonesia

Gadai Sertifikat Rumah Di Bank Syariah Indonesia

Gadai Sertifikat Rumah Di Bank Syariah Indonesia pada dasarnya bisa disesuaikan menurut kebutuhan. Pasalnya tersedia beragam produk yang ditawarkan. Baik untuk pembelian rumah atau kredit multiguna dengan gadai sertifikat.

Namun pada kesempatan kali ini, kami akan berfokus pada produk BSI Multiguna Hasanah. Dimana produk ini sangat cocok bagi orang yang membutuhkan dana cepat dengan sistem gadai sertifikat rumah.

Produk BSI Multiguna Hasanak menyediakan sejumlah fasilitas seperti pembelian barang konsumtif, renovasi rumah atau yang lainnya.

Bahkan produk ini bisa dimanfaatkan untuk pengalihan atau pemindahan utang pembiayaan konsumtif di lembaga finansial lain yang mempunyai underlying asset.

Yang menjadi poin pertanyaan disini ialah, apa saja keunggulan dan juga syarat untuk bisa mengajukan pinjaman sertifikat rumah di Bank Syariah Indonesia? Berikut rincian lengkapnya!

Gadai Sertifikat Rumah Di Bank Syariah Indonesia

Selayaknya lembaga perbankan yang lain, untuk bisa menggadaikan sertifikat rumah di BSI juga diharuskan mengikuti prosedur yang ada.

Poin penting yang tidak luput dari prosedur tersebut ialah melengkapi ketentuan atau persyaratan yang dibutuhkan.

Secara dasar, daftar persyaratan yang dibutuhkan tidaklah rumit. Bahkan bisa dipersiapkan dalam waktu yang singkat saja.

Untuk persyaratan umum, calon pemohon harus Warga Negara Indonesia (WNI) dengan domisili juga di Indonesia. Berusia minimal 21 tahun serta sudah mempunyai penghasilan dan dianggap mampu untuk mengangsur.

Sedangkan untuk kelengkapan dokumen, tidak lepas dari formulir pengajuan, kartu identitas, dan yang lainnya. Dokumen yang dibutuhkan ialah :

  • Formulir permohonan yang sudah di isi dengan data yang valid.
  • Fotokopi KTP pemohon dan pasangan (jika sudah menikah)
  • Salinan Surat Nikah (jika sudah menikah)
  • Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  • Bukti penghasilan/ Slip gaji beserta surat keterangan kerja (karyawan).
  • Salinan legalitas dan izin usaha, serta laporan keuangan atau neraca laba rugi (wiraswasta)
  • Fokopi surat izin praktik (profesional)
  • Salinan buku tabungan atau mutasi rekening.
  • Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  • Dokumen agunan berupa (copy IMB, Copy SHM, Copy PBB tahun terakhir)
  • Salinan aset yang akan diagunkan (SHM / SHGB)

Keunggulan Produk BSI Gadai Sertifikat Rumah

Selain kemudahan dalam persiapan syarat dan proses pengajuan. Produk BSI Multiguna Hasanah juga menawarkan keunggulan yang sekaligus memberikan keuntungan bagi nasabah.

Sehingga saat sudah menjadi nasabah, anda bisa menikmati beberapa hal yang mencakup :

  • Tidak ada tarif ataupun biaya, pasalnya layanan produk ini memang disediakan secara gratis bagi nasabah yang membutuhkan.
  • Mampu memenuhi berbagai kebutuhan yang bersifat konsumtif. Namun harus dengan tujuan yang jelas sesuai dengan prinsip syariah serta perundang-undangan yang belaku.
  • Aset sertifikat rumah yang akan diagunkan bisa atas nama calon pemohon, pasangan, orang tua, atapun anak kandung.
  • Angsuran bulanan fix atau tetap selama tenor atau jangka waktu pembiayaan.
  • Akad kredit akan disesuaikan dengan kebutuhan calon nasabah.
  • Sesuai dengan prinsip syariah. Sehingga nasabah akan terbebas dari riba atau sejenisnya.

Prosedur Pengajuan Pinjaman Sertifikat Rumah BSI

Sama halnya dengan pengajuan pinjaman sertifikat rumah di lembaga perbankan konvensional. Pengajuan pinjaman pada produk BSI Multiguna Hasanah pun mempunyai prosedur yang harus diikuti.

Secara dasar, pengajuan pinjaman bisa dilakukan langsung di kantor cabang bank BSI. Yakni dengan membawa semua kelengkapan dokumen yang dibutuhkan.

Akan tetapi, saat ini pengajuan tersebut tidak hanya bisa dilakukan offline (datang langsung ke kantor cabang), namun bisa pula dengan memanfaatkan layanan online.

Tahapan pengajuan pinjaman Sertifikat rumah di Bank BSI ialah :

  1. Menyiapkan kelengkapan dokumen yang diminta. Anda bisa mengecek daftar persyaratan di atas.
  2. Selanjutnya, datang ke kantor cabang BSI dan sampaikan ke customer service untuk mengajukan pinjaman dengan produk BSI Multiguna Hasanah.
  3. Tahap ketiga, anda akan diberi formulir dan mengisi sesuai yang dibutuhkan. Umumnya formulir tersebut berisi data nama, alamat, dll.
  4. Serahkan formulir dan kelengkapan dokumen pada petugas.
  5. Selesai! Anda hanya cukup menunggu hingga ada kabar dan proses lebih lanjut dari pihak BSI.

Apa anda ingin gadai sertifikat rumah tapi tidak mau ribet? Kami siap membantu anda! Silahkan hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.

Open chat
1
Butuh Bantuan?
Hallo,, Ada yang bisa kami bantu?