Butuh Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik? anda mengunjungi website yang tepat. Sebab disini kami akan menyebutkan sejumlah perusahaan asuransi yang mungkin salah satunya diminati oleh anda.
Melindungi mobil dengan asuransi bisa membantu anda untuk meminimalisir pengeluaran ketika mobil mengalami risiko kerusakan atau kecelakaan.
Dengan tujuan agar anda bisa tetap merasakan kenyamanan saat berkendara, maka akan lebih baik jika menggunakan produk asuransi yang tepat.
Seperti yang sudah kami sebutkan di atas, asuransi mobil bisa meminimalisir pengeluaran. Khususnya saat mobil rusak atau ringsek ketika tabrakan.
Sekedar untuk tambahan referensi, asuransi mobil merupakan layanan yang diberikan oleh perusahaan atau jasa yang berfungsi untuk proteksi mobil ketika mengalami kerusakan.
Sejumlah risiko yang umum timbul berupa benturan, tergelincir, penyok, baret dan yang lainnya. Nah dengan memiliki asuransi, maka anda bisa mengurangi jumlah pengeluaran saat proses perbaikan mobil.
Sedangkan jika dilihat dari jenisnya, asuransi umum dikenal dengan dua jenis. Yaitu asuransi all risk (yang bisa mencakup semua risiko keruskan) dan juga asuransi total loss only (TLO) yang mengcover kerusakan di atas 75% nilai kendaraan.
Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik
Tidak bisa dipungkiri jika banyaknya perusahaan asuransi mobil saat ini menjadikan anda sedikit bingung untuk menentukan produk mana yang terbaik.
Terlepas dari itu, ada dua jenis produk asuransi yang bisa dipilih (TLO dan All Risk), yang terkadang juga membuat bimbang saat hendak memilih.
Jika anda saat ini memang sedang mengalami keresahan tersebut, tidak merasa khawatir berlebih lantaran pada artikel ini kami akan memberikan rekomendasi bagi anda.
Rekomendasi asuransi mobil terbaik ini mencaku produk asuransi mobil all risk dan TLO yang tentunya bisa dijadikan alternatif bagi anda yang membutuhkan. Namun sebelum itu, yuk kita kenali dulu apa itu asuransi.
Apa sih Asuransi Mobil Itu?
Sempat kami singgung di atas, asuransi mobil ialah layanan perlindungan atau proteksi yang diberikan oleh perusahaan asuransi untuk nasabah (pemegang polis) yang mengasuransikan mobil mereka. Perlindungan ini bisa untuk mobil pribadi ataupun mobil perusahaan.
Ada begitu banyak manfaat yang bisa didapat dari asuransi mobil. Secara dasar, manfaat ini bisa melindungi kendaraan bermotor dari risiko kecelakaan, kerusakan, atau bahkan kehilangan.
Umumnya ada dua jenis asuransi mobil (all risk dan TLO) yang keduanya memberikan proteksi untuk mobil yang diasuransikan.
Bedanya, asuransi all risk memberikan proteksi secara menyeluruh (baik itu kerusakan kecil hingga besar). Sedangkan untuk TLO hanya menanggung kerusakan yang lebih dari 75% saja.
Intinya, jika kerusakan mobil masih kurang dari 7%% dari total kendaraan, maka klaim otomatis akan ditolak. Namun dibalik itu, asuransi TLO memberikan jaminan perlindungan jika mobil anda hilang.
Daftar Asuransi Mobil Terbaik dan Termurah (All Risk dan TLO)
Seperti yang kami tulis dalam judul, disini kami akan memberikan rekomendasi sejumlah perusahaan asuransi yang mungkin bisa dijadikan rujukan.
Pertanyaannya, apa saja pilihan asuransi mobil yang bagus untuk dibeli? Nah agar anda memperoleh perlindungan kendaraan yang baik, mungkin rekomendasi berikut bisa anda pelajari terlebih dahulu.
1. Tugu Insurance
Bertindak sebagai salah satu perusahaan asuransi mobil terbaik dan termudah di Indonesia. Tugu Insurance atau yang juga dikenal dengan nama Tugu Pratama Indonesia, bisa anda pilih untuk memproteksi kendaraan anda.
Tugu Insurance menawarkan produk asuransi kendaraan (mobil) dengan premi yang sangat terjagkau. Premi polis asuransi total loss only saja hanya Rp 35 ribu per bulan.
Sedangkan untuk polis asuransi all risk hanya membebankan biaya premi Rp 175 ribu per bulan. Harga ini sangat terjangkau dan menguntungkan jika dibanding dengan proteksi yang diperoleh.
2. Asuransi Mobil ACA Otomate
Selayaknya perusahaan asuransi secara umum, asuransi mobil ACA mempunyai dua jenis perlindungan. Yakni comprehensive dan Otomate.
Teruntuk Otomate sendiri, iaah jenis asuransi mobil dalam bentuk paket yang disertai dengan fasilitas istimewa, termasuk diantaranya ialah mobil pengganti selama proses pebaikan, mobil derek, perbaikan darurat, ambulans, dan yang lainnya.
Sejumlah manfaat yang bisa diperoleh dari produk ini ialah New for Old, mobil pengganti, emergency service, valet service, authorized workshop non rekanan dan rekanan, dan stolen by valet parking.
Bahkan produk ini didukung oleh lebih dari 90 bengkel rekanan. Yang mana poin ini nantinya bisa mempermudah proses klaim.
3. Asuransi Mobil Garda OTO
Menjadi salah satu asuransi mobil terbaik, tentu Garda Oto milik Astra ini juga patut untuk dipertimbangkan. Saat ini garda Oto menawarkan dua jenis asuransi mobil, yakni comprehensive dan total loss only.
Ada sejumlah manfaat yang bisa diperoleh dari asuransi mobil Garda Oto. Untuk produk asuransi comprehensive, anda akan memperoleh perlindungan kebakaran, tabrakan, tergelincir, terperosok, perbuatan jahat, pencurian, dan kehilangan.
Sedangkan utnuk produk asuransi TLO, menanggung risiko yang disebabkan oleh kerusakan total. Yakni kecelakaan yang lebih dari 75% hingga mobil hilang.
Bengkel rekanannya pun tersebar luas di hampir semua kota besar di Indonesia. Mulai dari Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, Serang, Bekasi, Karawang, Bandung, dan Jawa Tengah.
Uniknya lagi, proses klaim asuransi mobil bisa dilakukan secara online. Sehingga anda tidak perlu repot saat proses pelaporan dan menjalankan prosedur klaim.
4. Asuransi Mobil Zurich Syariah
Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik lainnya ialah Zurich Syariah yang menawarkan asuransi kendaraan berbasis syariah.
Produk yang ditawarkan oleh Zurich Syariah ialah all risk syariah. Dimana produk asuransi ini juga sudah mempunyai sertifikasi dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Ragam manfaat yang bisa diperoleh dari produk ini ialah ganti rugi kerugian di perjalanan, kerugian akibat kecelakaan, dan ganti rugi karena kerusakan atau kehilangan.
Klaim asuransi bisa dilakukan secara online menggunakan aplikasi yang disediakan. Berbekal lebih dari 300 bengkel rekanan dan harga premi mulai dari Rp 800 ribuan saja.
5. Asuransi Mobil Sinar Mas
Sinar Mas menjadi salah satu asuransi mobil yang masuk pada jajaran lembaga proteksi terbaik di Indonesia. Perusahaan ini mempunyai produk unggulan yang diberi nama Simasnet.
Dalam menawarkan produknya, Asuransi mobil Sinar Mas memberikan jaminan perlindungan TLO dan Comprehensive.
Kenapa produk ini menjadi sangat spesial, hal tersebut tidak lain karena asuransi ini menawarkan gratis ongkos taksi selama mobil masih di bengkel.
Manfaat asuransi yang bisa diperoleh dari Simasnet untuk All Risk ialah ganti rugi pada kerusakan sedang dan menyeluruh. Sedangkan untuk TLO ialah ganti rugi total kerugian yang mencapai lebih dari 75% harga mobil.
Asuransi ini juga didukung lebih dari 584 bengkel rekanan serta pengajuan klaim bisa dilakukan secara online. dengan besaran premi Rp 700 ribuan, makamanfaat ini sudah sangat menguntungkan.
6. Asuransi Mobil Abda
Abda atau yang juga dikenal dengan Abda Auto Insurance menawarkan perlindungan asuransi all risk dan total loss only.
Menariknya, asuransi ini juga menawarkan layanan Road Assistance 24 jam full dengan menyediakan mobil derek, fuel delivery, battery boosting, locksmith, dan flat fire.
Terlepas dari itu, ada juga fasiitas perlindunga tambahan berupa kecelakaan diri bagi pengemudi dengan tambahan biaya premi yang cukup terjangkau.
Bahkan Abda Insurance juga memberikan keleluasaan pada nasabah untuk memilih bengkel resmi terdekat dengan wilayah tempat tinggal.
Manfaat produk asuransi comprehensive yang ditawarkan mencakup perlindungan terhadap kerusakan sebagian dan total termasuk pencurian.
Sedangkan untuk produk TLO, memberikan biaya pertangguan mencapai 75 persen atau lebih dari harga kendaraan akibat kecelakaan atau kehilangan.
7. Asuransi Kendaraan MAG
Masuk juga pada Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik, produk asuransi mobil MAG bisa anda pilih untuk melindungi mobil secara maksimal.
Produk ini mencakup perlindungan tabrakan, dan juga kehilangan kendaraan. Yang artinya, anda tidak harus takut saat berkendara ataupun mobil sedang diparkir sekalipun.
Kelebihan produk ialah bisa diperluas hingga kerugian akibat kerusuhan, banjir, tanggung jawab hukum pihak ketiga, kecelakaan pengemudi dan penumpang.
8. Asuransi Mobil Allianz
Untuk sebagian orang, mungkin nama Allianz sudah bukan lagi hal yang asing. Sebab perusahaan ini memang sudah dikenal dan mempunyai banyak nasabah.
Allianz sendiri mempunyai produk asuransi mobil yang diberi nama Mobilku. Produk ini terbilang menarik, sebab ada tidak paket komprehensif yang bisa anda tentukan sendiri.
Manfaat perlindungan yang ditawarkan ialah kerusakan kendaraan akibat risiko kecelakaan dan juga risiko pencurian.
Klaimnya pun bisa dilakukan dengan berbagai alternatif. Mulai dari Call Center, email, atau mendatangi kantor pusat/cabang terdekat.
9. Asuransi Mobil Zurich Autocilin
Hampir sama dengan perusahaan asuransi yang lain, asuransi Zurich Autocilin menawarka perlindungan terhadap mobil dengan produk comprehensive dan juga jaminan total loss only.
Melihat ragam produk tersebut, sudah tentu biaya premi asuransi juga berbeda. Semua tergantung dengan jenis jaminan yang anda pilih.
Tersedia sejumlah fitur yang ditawarkan asuransi mobil Zurich Autocilin. Beberapa diantaranya ialah emergency Roadside Assistance yang siap siaga dalam 24 jam, Autocillin Mobile Claim Application yang mempermudah proses klaim asuransi, serta Autocillin Mobile Service yang memberikan layanan servis mobil bergaransi pada nasabah dengan proses yang mudah.
10. Jasaraharja Putera
Masuk pada lembaga asuransi BUMN, Jasaraharja Putera memberikan perlindungan secara menyeluruh untuk kendaraan pribadi anda.
Asuransi ini bisa memberikan jaminan atas semua risiko kerusakan dan atau kehilangan dari kendaraan itu sendiri, aksesoris kendaraan, dan juga tanggung jawab hukum pihak ketiga. Khususnya jika kendaraan menabrak pihak lain.
Terlepas dari itu, Jasaraharja Putera juga memberikan jaminan risiko kecelakaan pada penumpang, pengemudi atau tanggung jawab hukum pada penumpang.
Sedangkan utnuk ruang lingkup perlindungan yang ditawarkan, yaitu all risk (comprehensive) dan juga Total Loss Only (TLO).
11. AXA Auto Insurance
Mengeluarkan produk Smartdrive, AXA Auto Insurance enawarkan perlindungan dan perasaan aman pada nasabah saat berkendara dengan mobil kesayangan dimana saja.
Terdapat sejumlah manfaat yang bisa anda nikmati, yakni salah satunya bengkel rekanan yang tersebar di Indonesia, fasilitas biaya transparansi, layanan bengkel resmi, tanpa survey, layanan customer service 24 jam, tersedia cicilan kartu kredit, dan layanan bantuan di jalan raya.
Selain itu, proses untuk pengajuan klaim asuransinya juga cepat dengan waktu perbaikan bisa lebih singkat. Hal tersebut lantaran AXA sudah bekerja sama dengan bengkel rekanan yang unggul.
Tips Memilih Asuransi Mobil Terbaik
Dengan banyaknya produk dan juga perusahaan asuransi yang bisa dipilih. Maka secara tidak langsung hal tersebut juga bisa menyebabkan seseorang semakin bingung.
Teruntuk anda yang memang mempunyai rencana untuk membeli produk asuransi yang baik dan bagus. Disini kami mempunyai tips agar anda tidak salah beli. Beberapa tips yang kami maksud ialah :
1. Cek Harga Premi
Seaku calon nasabah, tentu anda harus selekktif dalam membandingkan harga premi dan juga manfaat atau layanan yang diberikan pihak asuransi.
Jangan sampai anda membayar maha, namun pada ahirnya tidak bisa mendapat benefit yang baik. Atau justru berada di kategori merugikan.
Saat ini perusahaan asuransi mulai berlomba-lomba dalam bersaing dan menawarkan produk mereka. Bahkan mereka juga menyediakan beragam fasilitas guna memenangkan hati konsumennya.
Sebagai contoh yang paling sederhana ialah, ada perusahaan asuransi yang memberikan layanan perpanjang STNK secara gratis. Bahkan ada pula perusahaan yang memberikan pelayanan Emergency Roadside Assistant secara gratis.
Agar anda memperoleh asuransi mobil yang bagus, maka anda perlu mempertimbangkan apakah fasilitas yang diberikan perusahaan asuransi memang bisa bermanfaat bagi anda.
2. Lihat Kredibilitas Perusahaan
Salah satu poin yang paling penting sebelum membeli produk asuransi mobil ialah mempertimbangkan kredibilitas perusahaan yang akan dipilih.
Anda harus berhati-hati dan memperhatikan apakah perusahaan tersebut mempunyai reputasi dan sejarah yang baik atau tidak.
Untuk bisa mengukur kredibilitas perusahaan asuransi, bisa dilihat dengan membaca ulasan atau bertanya pada orang terdekat yang sebelumnya sudah membeli asuransi tersebut.
3. Cek Bengkel Rekanan
Jumlah atau banyaknya bengkel rekanan juga menjadi salah satu alasan bagi anda untuk menentukan asuransi mobil mana yang terbaik bagi anda.
Jumlah bengkel rekanan dan lokasinya akan mempermudah anda ketika hendak melakukan perbaikan dan pengajuan klaim.
Apabila diyakini sudah cocok dengan satu bengkel rekanan, maka tanyakan saja apakah bengkel tersebut menjadi rekanan perusahaan asuransi yang dimaksud.
Dengan demikia, anda pun akan dilayani dengan bengkel pilihan anda sendiri ketika akan melakukan pengajuan klaim asuransi.
4. Lihat Fitur / Layanan Tambahan
Seperti yang sudah kami maksudkan pada beberapa poin di atas, yaitu tentang tips memilih asuransi mobil terbaik. Anda juga harus mengecek apakah ada fitur tambahan yang bisa mendukung proteksi mobil anda.
Sebagai contoh sederhana, saat ini di hampir semua perusahaan asuransi memberikan layanan online. Dimana anda bisa konsultasi dan juga mengajukan klaim secara daring.
Sedangkan untuk fitur tambahan lainnya, bisa berupa mobil derek, mobil pengganti saat kendaraan rusak, dan juga yang lainnya.
Pastinya, anda bisa cek atau bertanya langsung pada layanan customer service perusahaan asuransi yang akan dipilih.
Kesimpulan
Mengambil kesimpulan dari Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik di atas. Setiap perusahaan asuransi tentunya mempunyai cara tersendiri untuk memanjakan nasabahnya. Namun perlu anda ingat, setiap fitur atau perlindungan tergantung dengan besaran premi yang anda bayar.
Semakin besar premi bulanan yang terbayar, maka tentunya akan semakin maksimal perlindungan asuransi mobil yang anda peroleh. Begitu juga sebaliknya.
Nah dengan daftar nama perusahaan asuransi di atas, tentu anda bisa menimbang, menilai, dan mengumpulkan informasi lebih lanjut sebelum membeli produk yang ditawarkan.
Jika anda belum yakin dan membutuhkan masukan agar tidak salah dalam menentukan produk asuransi mobil terbaik. Tentu kami siap memberikan solusi bagi anda.
Ingin membeli asuransi mobil tapi masih bingung dan ada rasa bimbang? Yuk konsultasi dengan kami melalui sambungan whatsapp ⇒DISINI.
Mendedikasikan diri dalam dunia finansial baik mengenai kredit, gadai, asuransi dan investasi.