Cara Bayar OTO Lewat m Banking BCA

Cek Nomor Kontrak OTO

Bagaimana sih Cara Bayar OTO Lewat m Banking BCA? Apa ada langkah khusus agar proses pembayaran tidak gagal? Yuk simak dulu artikel ini agar anda tahu jawabannya.

Melansir dari berbagai sumber, cara bayar OTO lewat m banking, ATM, dan KlikBCA sangatlah mudha. Bahkan tata cara pembayarannya tidak berbeda jauh dengan sistem pembayaran online yang lain.

Dimana saat anda hendak melakukan pembayaran angsuran, poin yang dibutuhkan hanya nomor kontrak atau ID Pelanggan. Nomor kontrak disini menjadi kunci bagi anda yang bertindak sebagai debitur.

Secara dasar, ada banyak sekali alternatif bayar angsuran OTO yang bisa dipilih. Mulai dari bayar lewat ATM, M-banking, Internet banking, minimarket seperti Alfamart dan Indomaret, dan juga di Kantor Pos.

Dan fokus kita kali ini ialah bayar OTO lewat m-Banking BCA. Bagaimana tahapannya? anjut saja baca artikel ii hingga selesai!

Cara Bayar OTO Lewat m Banking BCA

Pada postingan sebelumnya, kami sempat membahas tentang Tabel Pinjaman OTO Finance. Dimana pada artikel tersebut dijelaskan tentang limit dan juga suku bunga yang harus dibayar.

Secara dasar, jumlah angsuran yang harus dibayar disesuaikan dengan nilai cicilan per bulan. Yang artinya, saat bayar anda tidak perlu memasukkan angka secara manual.

Untuk lebih jelasnya, berikut kami sampaikan langkah-langkah untuk bayar angsuran OTO Finance melalui Mobile Banking BCA.

  • Pertama, silahkan buka aplikasi BCA Mobile yang sudah terpasang di ponsel anda.
  • Saat sudah terbuka, silahkan pilih menu m-BCA dan masukkan kode akses untuk login
  • Jika sudah berhasil masuk, pilih menu m-Payment
  • Kemudian pilih “Pinjaman” dan pilih nama perusahaan “OTO”
  • Pada kolom input no pelanggan, masukkan nomor kontrak lalu OK dan kemudian klik Send.
  • Selanjutnya akan muncul no kontrak, nama dan jumlah yang harus dibayar, lanjut dengan pilih OK
  • Terakhir, masukkan PIN M-BCA dan OK
  • Selesai! Anguran OTO untuk bulan ini sudah terbayar

Cara Bayar OTO Lewat KlikBCA

Selain m-banking BCA, nyatanya anda juga bisa menggunakan alternatif lain untuk embayar sisa angsuran di OTO Finance.

Alternatif yang kami maksud disini ialah KlikBCA, dimana tahapan dan tata caranya juga tidak kalah mudah dengan prosedur lewat m-banking. Adapun tahapannya ialah :

  • Login ke halaman KlikBCA individual
  • Selanjutnya pilih menu “Pembayaran”
  • Pilih “Pinjaman”, dan pada jenis pinjaman pilih OTO Kredit Motor/Mobil
  • Pada kolom nomor bayar, silahkan masukkan no kontrak dan pilih “Lanjutkan”
  • Selanjutnya, aktifkan KeyBCA dan masukkan PIN. Kemudian masukkan kode respon APPLI1 pada kolom yang tersedia.
  • Terakhir, anda bisa pilih Kirim
  • Selesai! Proses pembayaran sudah berhasil anda lakukan

Cara Bayar OTO Lewat ATM BCA

Langkah yang juga sering diambil oleh debitur OTO Finance saat anda hendak bayar cicilan ialah memanfaatkan ATM BCA.

Dimana langkah ini dianggap lebih mudah terlebih lokasi anda saat ini berada di dekat mesin ATM. Sedangkan untuk langkah dan tahapannya ialah :

  • Masukkan kartu ATM dan masukkan PIN ATM BCA anda.
  • Pilih menu Transaksi Lain
  • Lanjut pilih Pembayaran – Pinjaman
  • Pilih OTO Kredit Motor/Mobil
  • Masukkan nomor kontrak / ID Pelanggan
  • Cek kembali apakah data yang muncul di layar sudah benar.
  • Jika iya, silahkan lanjut dengan pilih Benar
  • Selesai! Anda bisa simpat struk sebagai tanda bukti pembayaran yang sah.

Melihat beberapa poin yang sudah kami jelaskan di atas, proses pembayaran angsuran di OTO Finance sanngatlah mudah. Khususnya bagi anda yang menjadi nasabah di Bank BCA.

Produk & Jasa Pembiayaan OTO Finance

Berbicara tentang produk atau jasa yang ditawarkan OTO Finance, setidaknya ada ragam produk sekaligus yang bisa anda pilih. Bukan hanya pembelian kendaraan bermotor secara kredit, namun anda bisa menggadaikan bpkb disana.

Nah dikarenakan fokus kita kali ini ialah jenis pembiayaan pembelian kendaraan bermotor, maka anda selaku konsumen bisa secara langsung datang ke diler yang sudah bekerjasama dengan pihak OTO.

Jasa yang ditawarkan pun terbilang sangat lengkap, beberapa diantaranya yaitu :

  • Pembiayaan motor baru dan bekas
  • Pembiayaan mobil baru dan bekas.

Kendaraan mana yang ingin anda miliki, cukup mengajukan sesuai kebutuhan. Atau jika masih belum paham dengan prosedur pengajuan, bisa bertanya atau menghubungi langsung pihak customer service.

Nah tidak berbeda dengan sejumlah lembaga multifinance lain, anda selaku calon debitur diwajibkan menyediakan down payment (DP) atau uang muka yang persentasenya dihitung sesuai harga kendaraan bekas atau baru.

Jika anda ingin melihat atau mengecek langsung diler terdekat yang sudah bekerja sama dengan pihak OTO, maka bisa mengecek langsung di laman https://www.otofinance.co.id/dealer.

Untuk poin berikutnya, anda selaku nasabah hanya perlu memilih provinsi, jenis motor, serta merek kendaraan yang diinginkan. Selanjutnya, anda akan ditampilkan daftar diler terdekat secara lengkap dengan petunjuk peta yang muncul.

Nah mengenai pengajuan kredit mobil melalui leasing OTO. Calon konsumen bisa langsung mengakses situs resmi di https://www.oto.co.id/.

Pada situs terkait, anda bisa dengan mudah mengetahui syarat dan cara menghitung simulasi kredit mobil OTO. Bahkan cara perhitungannya tidak berbeda dengan produk kredit motor.

Syarat Pengajuan

Sebelum mengajukan pembiayaan di OTO Finance, tentu anda harus paham dengan sejumlah syarat yang dibutuhkan. Dimana syarat ini yang nantinya menjadi penentu apakah permohonan anda diterima atau justru ditolak.

Daftar syarat yang dimaksud mencakup syarat umum dan juga kelengkapan dokumen. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak daftar berikut :

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Calon konsumen berusia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun.
  • Formulir aplikasi pinjaman yang sebelumnya sudah di isi dan ditandatangani oleh calon konsumen.
  • Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) calon konsumen dan pasangan.
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Fotokopi NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
  • Salinan rekening tabungan selama 3 bulan terakhir.
  • Fotokopi STNK
  • BPKB asli dan fotokopi + Faktur.

Prosedur Pengajuan Kredit

Ada beberapa tahap yang perlu anda lakukan agar proses pengajuan berjalan mudah. Baik itu untuk kredit motor atau mobil, ataupun gadai bpkb kendaraan. Langkah-langkahnya ialah :

  • Pertama : anda bisa menghubungi customer service Oto Finance melalui Whatsapp ⇒DISINI. Atau bisa melihat dulu contoh simulasi ⇒DISINI.
  • Kedua : akan ada petugas yang menghubungi anda. Selanjutnya anda akan diminta utnuk elengkapi daftar persyaratan yang diperlukan.
  • Ketiga : apabila semua data sudah lengkap, maka anda bisa lanjut pada tahap analisa data dan mungkin akan dilakukan survey singkat terhadap kendaraan yang akan digadai. Jika syarat dan mobil dianggap memenuhi kriteria, maka anda akan diminta untuk menentukan tenor dan memilih plafon yang akan dicairkan.
  • Keempat : Poin ini merupakan yang terakhir dan bisa disebut poin paling ditunggu oleh pemohon pinjaman. Yaitu pencairan kredit seperti yang diajukan. Sebelumnya anda akan diminta untuk menyerahkan jaminan bpkb asli sebagai agunan.

Penutup

OTO Finance menjadi salah satu leasing yang saat ini namanya sudah dikenal masyarakat. Jadi, sangat tidak heran jika lembaga pembiayaan ini mempunyai banyak peminat.

Cukup sekian untuk pembahasan kali ini, semoga bisa berguna dan bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Open chat
1
Butuh Bantuan?
Hallo,, Ada yang bisa kami bantu?