Cara Ajukan Pinjaman Di Adira

Jaminan BPKB Mobil Adira Finance

Bagaimana sih Cara Ajukan Pinjaman Di Adira? Apa ada prosedur khusus agar proses pengajuan berjalan lebih lancar dan mudah diterima? Yuk simak ulasan berikut untuk mengetahui jawabannya!

Jika saat ini anda sedang membutuhkan dana cepat, maka sudah tepat sudah membuka artikel ini. Pasalnya disini anda bisa mengetahui pinjaman cepat cair Adira Finance.

Hampir sama dengan artikel kami sebelumnya yaitu Gadai BPKB Adira, kai ini kami akan membahas tentang prosedur yang harus dilalui agar pengajuan pinjaman berjalan mulus.

Nah seperti yang kita ketahui, kondisi ekonomi masyarakat Indonesia saat ini sedang tidak stabil. Apalagi banyak kebutuhan yang harus dipenuhi sehingga mau tidak mau harus mencari solusi yang terbaik.

Sudah beragam cara dilakukan untuk memperoleh pinjaman di berbagai tempat. Namun kesemuanya nihil lantaran syarat dan prosesnya yang ribet.

Tapi apakah anda tahu jika Adira Finance menawarkan kemudahan bagi para calon debiturnya. Yakni dengan menawarkan produk kredit multiguna yang bisa diajukan dengan gadai bpkb kendaraan atau sertifikat.

Karena bertindak sebagai salah satu leasing yang namanya sudah tidak asing. Maka sudah pasti jika pelayanan yang diberikan aman dan bisa dipercaya.

Yang mana Adira Finance memang menjadi lembaga multifinance ternama di Indonesia. Bahkan saat ini Adira juga sudah menyediakan berbagai opsi pinjaman dan pendanaan kredit.

Nah kredit multiguna merupakan fasilitas pinjaman cepat cair terbaik yang diberikan Adira. Cukup bermodal bpkb kendaraan, maka anda sudah bisa memenuhi berbagai macam kebutuhan.

Cara Ajukan Pinjaman Di Adira

Tidak sedikit orang yang masih bertanya tentang bagaimana cara pengajuan pinjaman cepat cair dari Adira. Dan jika ditelusuri lebih lanjut, hal ini bisa dilakukan dengan berbagai metode.

Jika anda paham betul, pengajuan pinjaman Adira bisa dilakukan melalui website atau aplikasi Adira, datang langsung ke kantor cabang, hingga memanfaatkan layanan mitra.

1. Mengajukan Pinjaman Adira Di Kantor Cabang

Cara pertama yang bisa anda lakukan saat ingin mengajukan pinjaman di Adira ialah degan datang langsung ke kantor cabang Adira terdekat.

Di kantor cabang, anda bisa bertanya lebih lanjut terkait informasi kredit yang ditawarkan. Sehingga anda bisa lebih yakin dan tidak ragu lagi saat hendak mengajukan pembiayaan.

Adapun tahapan atau langkah-langkah yang bisa dilakuka ialah :

  • Silahkan cari kantor cabang terdekat Adira. Saat ini setidaknya ada 440 lebih cabang usaha Adira yang tersebar di seluruh Indonesia.
  • Kunjungi kantor cabang Adira dengan membawa serta kendaraan yang akan dijadikan agunan. Jangan lupa membawa serta juga dokumen persyaratan yang diminta.
  • Sampaikan pada petugas jika anda ingin mengajukan pinjaman bpkb kendaraan (motor atau mobil)
  • Petugas akan memproses pengajuan dan anda hanya perlu mengikuti alurnya sesuai prosedur.

Persyaratan yang dibutuhkan mencakup :

  • e-KTP pemohon dan pasangan (jika sudah menikah)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Bukti bekerja / Usaha dan Penghasilan
  • Bukti tempat tinggal
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) – jika pinjaman di atas Rp 50 juta
  • Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
  • Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) + Faktur asli

2. Cara Ajukan Pinjaman Adira Via Website & Aplikasi

Mengikuti jaman yang sudah serba digital seperti sekarang, semua aktifitas sudah bisa dilakukan melalui gadget. Dan Adira pun memberikan kemudahan pengajuan pinjaman lewat internet, baik itu website ataupun aplikasi.

Adira sudah menyediakan cara yang begitu cepat dan aman untuk mengajukan pinjaman melalui website Adira.co.id. Untuk langkah-langkahnya ialah :

  • Buka browser di ponsel atau smartphone
  • Akses link adira.co.id
  • Klik tombol “Ajukan Kredit” di halaman beranda.
  • Selanjutnya isi formulir Pengajuan Kredit sesuai dengan data diri konsumen.
  • Kemudian petugas Adira Finance akan menghubungi anda untuk proses verifikasi data saat pengisian data sudah berhasil.

Selain pemanfaatan website, anda pun bisa mengajukan pinjaman Adira lewat aplikasi Adiraku. Berikut langkah-langkahnya :

  • Buka Apps Store atau Play Store
  • Unduh dan install apikasi Adiraku
  • Setelah berhasi, silahkan buka aplikasi dan ajukan pinjaman pada menu “Dana Multiguna”
  • Isi Form Pengajuan Kredit sesuai dengan data diri konsumen.
  • Petugas Adira Finance aan menghubungi anda untuk proses verifikasi data saat pengisian data sudah berhasil.

3. Pengajuan Pinjaman Adira Via Mitra

Selain mengajukan langsung di website resmi ataupun datang ke kantor cabang. Saat ini anda juga bisa mengajukan pembiayaan via layana mitra.

Mitra disini sudah bekerjasama dengan Adira. Sehingga nantinya pengajuan anda akan diteruskan secara otomatis tanpa harus mengajukan ulang.

Uniknya lagi, layanan mitra ini bersifat online, sehingga anda tidak perlu keluar rumah atau berpanas-panasan untuk menuju kantor cabang Adira. Adapun tahapanya ialah :

  • Menghubungi customer service lembaga terkait ⇒DISINI.
  • Melengkapi dokumen syarat yang diminta. Umumnya tahap ini juga akan diikuti dengan survey kendaraan.
  • Analisa data yang sudah masuk. Tujuannya ialah untuk memastikan bahwa dokumen valid dan tidak ada pemalsuan.
  • Pencairan pinjaman yang disertai dengan pengambilan BPKB mobil (agunan) dan SBK (Surat Bukti Kredit).

Dengan melakukan pengajuan pinjaman melalui mitra, maka semua tahap di atas akan dilakukan oleh tim kredit yang melayani anda.

Yang artinya anda tidak perlu keluar rumah atau berlama-lama antre di kantor cabang. Anda pun hanya perlu menunggu dan duduk manis di rumah hingga semua proses selesai.

Jika syarat lengkap dan pengajuan anda diterima, maka akan berlanjut pada pencairan pinjaman serta penyerahan aset jaminan pada Adira.

Kenapa Harus Pinjam Di Adira?

Terdapat beragam alasan kenapa akhirnya seseorang memutuskan untuk mengajukan pinjaman di Adira Finance. Selain mudah, tentu anda poin lain yang patut anda ketahui.

Adira Finance sendiri sudh berdiri mulai tahun 1991 serta menjadi lembaga pembiayaan terpercaya di Indonesia. Bahkan kantor cabangnya sudah tersebar luas di berbagai wilayah.

Terlepas dari itu, daftar persyaratan yang dibutuhkan pada produk kredit Adira Finance sangatlah mudah. Disamping proses pencairan pinjamannya yng cepat.

Jadi, anda tidak perlu khawatir akan tertimpa sesuatu hal yang tidak dinginkan. Pasalnya ada perlindungan asuransi untuk kendaraan yang diagunkan sekaligus konsumen.

Lantas bagaimana dengan keamanan BPKB yang digadaikan? Anda harus tenang, Adira Finance sudah menjamin dan memastikan bahwa BPKB anda aman dan terjamin.

Penutup

Mengambil kesimpulan dari pembahasan Cara Ajukan Pinjaman Di Adira di atas, kesemua cara yang dipaparkan sangatlah mudah untuk dilakukan.

Bahkan untuk anda yang masih awam sekalipun, bisa memanfaatkan layanan offline (datang langsung ke kantor cabang) atau dengan menggunakan layanan mitra via whatsapp.

Yang pasti, layanan mitra yang kami maksud disini prosesnya lebih efisien. Sebab respon yang diberikan lebih cepat dan antrean yang ada tidak semenumpuk di kantor cabang atau website resmi.

Mungkin hanya itu saja informasi singkat yang bisa kami paparkan. Semoga apa yang sudah kami tulis disini bisa membantu dan menjadi tambahan referensi bagi mereka yang membutuhkan.

Open chat
1
Butuh Bantuan?
Hallo,, Ada yang bisa kami bantu?