Cara Cek Sisa Angsuran Mobil CIMB Niaga

Tabel Pinjaman KTA Bank CIMB Niaga

Informasi terkait Cara Cek Sisa Angsuran Mobil CIMB Niaga banyak bertebaran di internet. Sehingga menjadikan pembaca semakin bingung lantaran terlalu banyak referensi.

Bahkan untuk postingan sebelumnya, kami juga pernah membahas tentang Cek Angsuran CIMB Niaga Auto Finance. Yang mana isinya juga hampir sama dengan topik yang kami ulas kali ini.

Sekedar untuk tambahan informasi, CIMB Niaga Auto Finance merupakan salah satu lembaga pembiayaan ternama di Indonesia. Lebih dari itu, produk pinjaman yang ditawarkan pun terbilang menarik.

Dalam hal ini, CIMB Niaga Auto Finance melayani Kredit Multiguna atau KKB Refinancing. Namun juga menerima pembiayaan mobil baru, bekas, serta Haji CNAF.

Pada kesempatan ini, kami akan memberikan informasi terbaru terkait dengan cara cek angsuran CIMB Niaga Auto Finance. Bahkan cara yang kami berikan bisa dipergunakan via online ataupun offline.

Akan tetapi, sebelum sampai pada pembahasan ini. Kami juga akan memberikan sedikit informasi mengenai profil perusahaan. Tentu informasi tersebut bersumber dari website resmi.

PT CIMB Niaga Auto Finance merupakan perusahaan atau lembaga pembiayaan otomotif yang menjadi anak perusahaan dari PT bank CIMB Niaga Tbk.

Tentunya perusahaan ini sudah mempunyai izin resmi dari Otoritas Jasa keuangan (OJK) untuk melakukan setidaknya empat kegiatan usaha.

Usaha yang dimaksud mencakup Sewa Guna Usaha (Leasing), Anak Piutang (Factoring), Usaha Kartu Kredit (Credit Card), dan juga Pembiayaan Konsumen.

Dengan kata lain, semua aktivitas perusahaan sudah diawasi oleh OJK. Sehingga bisa menjadi tempat aman untuk anda mengajukan pinjaman multiguna.

Cara Cek Sisa Angsuran Mobil CIMB Niaga

Seperti yang sudah kami jelaskan pada judul, berikut kami akan melampirkan tata cara pengecekan angsuran CIMB Niaga Auto Finance. Tentu data ini kami ambil dari berbagai sumber, baik itu dari internet, website resmi dan juga pengalaman pribadi.

Nah tanpa berlama-lama lagi, yuk langsung saja simak beberapa metode yang sudah kami siapkan di bawah ini :

1. Cara Cek Tagihan CIMB Niaga Finance via Tokopedia

Sama halnya dengan beberapa poin yang sudah kami jelaskan pada artikel sebelumnya. Tokopedia merupakan aplikasi toko online yang paling populer di Indonesia.

Dalam hal ini, anda bisa dengan mudah melakukan pengecekan tagihan CIMB Niaga Finance secara online tanpa harus datang langsung ke kantor cabang.

Intinya, Tokopedia menawarkan kemudahan bagi para penggunanya, sehingga rincian tagihan akan muncul dan anda pun bisa langsung melakukan pembayaran. Langkah-langkah yang harus dilakukan ialah :

  • Silahkan anda buka aplikasi Tokopedia yang sudah terpasang di smartphone
  • Pilih menu Top Up & Tagihan”
  • Lakukan pencairan dengan mengetik “CIMB Niaga Finance” di kolom pencarian.
  • Pilih opsi Mandala Finance di bagian penyedia layanan
  • Masukkan nomor kontrak CIMB Niaga Finance
  • Kemudian anda bisa klik “Bayar” untuk menampilkan informasi terkait cicilan CIMB Niaga Finance anda.

2. Cek Angsuran CIMB Niaga Auto Finance via Call Center

Dalam hal pengecekan angsuran, tentu cara paling mudah untuk dilakukan ialah dengan menghubungi call center secara langsung. Akan tetapi, tidak semua telepon bisa tersambung langsung.

Dalam hal ini, tentu anda bisa menggunakan ponsel untuk menghubungi Halo CIMB Niaga Auto Finance. Yakni dengan cara menelpon ke nomor layanan pelanggan di 0804-090909.

Dengan memanfaatkan sambungan telepon tersebut, anda bisa berbicara langsung dengan customer service CIMB Niaga Auto Finance. Tentu dengan keluhan untuk bertanya perihal tagihan angsuran kredit.

3. Cek Angsuran CIMB Niaga Auto Finance via kantor cabang

Cara kedua ini juga bisa dijadikan alternatif jika customer service tidak bisa dihubungi. Karena CNAF mempunyai kantor cabang di seluruh Indonesia, tentu akan sangat mudah menemukannya di wilayah anda.

Dengan datang ke kantor cabang langsung, anda bisa berbicara dengan CS dan bertanya berapa jumlah angsuran yang masih tersisa dan harus dibayar. Namun sebelum itu, anda harus menyertakan dokumen tagihan atau nomor kontrak sebelummya (SBK).

Tentu cara ini sangat efisien, bahkan anda pun bisa bertanya berbagai hal terkait dengan angsuran ataupun informasi lain yang belum dimengerti.

4. Mengecek Angsuran CIMB Niaga Auto Finance via Email

Terlepas dari dua cara yang sudah kami sebutkan di atas, anda juga bisa menghubungi customer service melalui layanan email. Anda bisa mengirim email ke info@cnaf.co.id dan bertanya langsung terkait keluhan yang ingin anda ketahui.

Meski cara ini terbilang akan lebih lambat, namun tidak ada salahnya jika alternatif melalui telepon dan datang langsung belum bisa anda lakukan.

5. Cara cek angsuran CIMB Niaga auto Finance via ATM

Melakukan pengecekan via ATM mungkin sedikit ribet dibanding dengan cara yang lain. Akan tetapi, akan lebih mudah jika anda saat ini sedang berada di dekat mesin ATM.

Untuk pengecekan angsuran CNAF, bisa anda lakukan melalui ATM Bersama, ALTO, dan juga PRIMA. Tahapan yang perlu dilakukan ialah :

  • Pertama, masukkan Kartu ATM dan PIN anda.
  • Kedua, pilih menu “Transfer Antar Bank”
  • Ketiga, masukkan kode bank “7899”.
  • Keempat, masukkan nomor rekening : berupa kode perusahaan CNAF (7899) + kode pelanggan.
  • Selanjutnya akan muncul layar informasi  terkait angsuran.

Terlepas dari cara pengecakan melalui aplikasi dan online. Tentu anda juga bisa berkunjung secara langsung ke kantor cabang. Sehingga anda bisa dengan cepat memperoleh informasi yang dibutuhkan.

Akan tetapi sangat disarankan sebelum datang ke kantor cabang, anda melakukan konfirmasi terlebih dahulu. Yakni dengan menghubungi customer service ataupun mengirim pesan melalui email.

6. Cara Cek Angsuran CIMB Niaga Finance Lewat Blibli

Selain menggunakan layanan Tokopedia, e-commerce yang juga bisa anda gunakan untuk mengecek sisa cicilan CIMB Niaga Finance ialah Blibli.

Langkah atau prosedur yang perlu anda lakukan sangatlah mudah. Cukup mengikuti beberapa tahapan berikut ini :

  • Pertama, silahkan anda buka aplikasi Blibli via HP atau mengunjungi laman situs https://www.blibli.com
  • Jika sudah terbuka, halaman beranda akan menampilkan beberapa menu yang dibutuhkan. Cukup klik “Lihat Semua”
  • Selanjutnya akan muncul menu pop up, langsung pilih kategori “Tagihan” dan “Angsuran Kredit”
  • Halaman selanjutnya, anda bisa pilih penyedia / perusahaan “CIMB Niaga Finance”
  • Ketik dan masukkan nomor kontrak
  • Terahir, anda bisa klik tombol “Lihat Tagihan”

7. Cara Cek Angsuran CIMB Niaga Finance via Virtual Klik Indomaret

Alternatif yang juga terbilang mudah untuk diterapkan ialah menggunakan virtual Indomaret. Yang mana layanan ini bisa anda akses dengan mudah dan cepat. Adapun tahapan yang perlu dilakukan ialah :

  • Kunjungi laman virtual.klikindomaret.com
  • Selanjutnya, silahkan masuk ke menu “Multifinance”
  • Lanjut dengan pilih penyedia jasa “CNAF Mobil”
  • Masukkan nomor kontrak /ID Pelanggan
  • Tekan “Bayar” untuk menampilkan angsuran.
  • Selesai! Informasi angsuran mulai dari nama, tanggal jatuh tempo, dll akan muncul.

Penutup

Melihat ulasan singkat di atas, ada banyak metode yang sangat umum dilakukan oleh pengguna internet. Bahkan bisa melalui virtual Indomaret dan jika toko online.

Sedang butuh pinjaman tapi bingung memilih leasing? Yuk hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.

Open chat
1
Butuh Bantuan?
Hallo,, Ada yang bisa kami bantu?