Berbicara mengenai Syarat Pinjaman Adira Jaminan BPKB, mungkin sebagian orang sudah tidak asing atau bahkan sudah merasakan sendiri mudahnya mengajukan pembiayaan disana.
Namun bagi kalangan orang yang masih newbie atau pendatang baru, maka bisa jadi daftar persyaratan pengajuan pinjaman di Adira Finance akan sedikit lebih rumit.
Pasalnya dalam hal ini mereka belum paham dan mengetahui informasi yang betul. Sehingga sedikit banyak akan menjadikan mereka merasa kebingungan.
Lantas upaya apa yang harus dilakukan agar bisa memahami dengan betul tentang syarat dan ketentuan pengajuan pembiayaan di Adira? Maka bisa membaca ulasan berikut hingga tuntas.
Syarat Pinjaman Adira Jaminan BPKB
Seperti yang sudah pernah kami bahas di sejumlah artikel sebelumnya, produk pinjaman bpkb yang ditawarkan oleh Adira finance terbilang menarik untuk diajukan.
Hal tersebut tentu tidak luput dari kemudahan dan layanan yang ditawarkan. Bukan hanya dari sisi bunga, tenor, dan plafon saja. Namun sangat berguna bagi seseorang yang sedang terdesak kebutuhan.
Dan secara tidak langsung, akan membuat sebagian orang mencari informasi mengenai pinjaman online. Dalam hal ini, Adira Finance menjadi salah satu alternatif yang bisa dipilih.
Sedikit menoleh kebelakang, Adira Finance sendiri sudah bukan lagi leasing atau lembaga pembiayaan yang baru. Sehingga sangat tidak heran jika hingga saat ini nasabahnya semakin bertambah.
Selain syarat dan ketentuan yang ringan, anda selaku calon konsumen tidak akan kesulitan saat mencari kantor cabang Adira. Pasalnya sudah tersebar secara merata di hampir seluruh wilayah Indonesia. Khususnya di kota-kota besar seperti Surabaya, Jakarta, Semarang, Solo, Banyuwangi, dan sebagainya.
Bahkan produk pembiayaan yang ditawarkan juga sagat beragam. Termasuk diantaranya ialah Kredit Multiguna yang bisa anda ajukan dengan menggadaikan bpkb kendaraan.
Poin yang menjadi pertanyaan disini ialah, bagaimana sih prosedur pengaajuan pinjaman di Adira Finance? Apa saja persyaratan yang harus disiapkan? Simak ulasan berikut hingga tuntas.
Persyaratan Pinjaman Adira Jaminan BPKB
Untuk menjawb pertanyaan mengenai prosedur, secara dasar proses pengajuan pembiayaan dengan sistem gadai bpkb sangatlah mudah. Bahkan bisa sangan cepat jika semua syarat yang dibutuhkan sudah lengkap.
Jika anda berada pada kondisi dan waktu yang beruntung, terlebih sudah masuk sebagai debitur aktif. Maka tidak menutup kemungkinan waktu pencairan dana hanya akan memakan sekitar 15 menit saja.
Kembali pada pertanyaan yang sudah kami sebut di atas, apa sih syarat gadai bpkb di Adira Finance? Pertanyaan ini pada dasarnya sudah sangat umum dan banyak ditanyakan oleh calon konsumen.
Secara dasar, syarat dan proses pengajuaan pembiayaan bpkb di perusahaan multifinance hampir sama. Sebagai contoh disini ialah mengisi formulir pemesanan, melengkapi dokumen persyaratan, serta hanya perlu menunggu proses survey sebelum dana pinjaman dicairkan.
Dalam hal proses survey ini, nantinya akan dilakukan penilaian atas kelayakan debitur sekaaligus nilai jual jaminan yang dilakukan oleh surveyor.
Bisa disebut jika proses ini akan sangat menentukan. Dan anda pun harus siap dengan semua keputusan pihak surveyor yang datang ke lokasi anda.
Kelengkapan Dokumen Pengajuan Pembiayaan
Meski terbiang mudah dan sederhana, namun anda selaku calon konsumen harus paham betul dengan semua persyaratan administrasi yang dibutuhkan.
Jika anda memang sudah merasa yakin ingin mengajukan pinjaman di Adira Finance dengan jaminan BPKB. Maka berikut sejumlah syarat yang harus dilengkapi terlebih dahulu :
- Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) pemohon dan pasangan.
- Salinan Kartu Keluarga (KK)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) teruntuk pinjaman lebih dari Rp 50 juta.
- Slip gaji (untuk karyawan) atau Bukti Penghasilan BUlanan (untuk wiraswasta / profesional).
- Halaman depan (cover) buku tabungan untuk pencatatan rekening transfer.
- Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) atas nama sendiri dan Notice Pajak.
- Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan Faktur pembelian atas nama sendiri.
Catatan!!!
Meski pada dasarnya kita hanya akan menggadai BPKB kendaraan bermotor, namun mungkin akan ada pihak leasing yang meminta bukti pemilikan rumah seperti Pajak Bumi dan Bangunan / PBB, rekening PDAM, rekening listrik, dll. Hal ini karena pihak leasing ingin memastikan bahwa anda memang tinggal dan berdomisili disana.
Secara dasar, hal ini tidak dijelasan secara rinci alasan kenapa pihak Adira meinta bukti rekening pembayaran seperti yang kami sebutkan.
Namun perlu kami tekankan kembali, mungkin saja jika pihak Adira hanya ingin memastikan bahwa anda tinggal disana.
Persyaratan Kendaraan
Apa gadai di Adira Finance masih ada syarat kendaraan yang perlu diperhatikan? Tentu ada, sebab tidak semua usia dan merek kendaraan masuk kriteria untuk digadai.
Bisa disebut jika Adira sedikit berbeda dengan pihak gadai ilegal yang bisa menerima segala kondisi kendaraan. Daam hal ini, Adira Finance mempunyai kriteria untuk menyeleksi jenis kendaraan yang layak digadai BPKB-nya.
Berikut daftar syarat BPKB kendaraan yang bisa dijadikan sebagai jaminan pinjaman dana tunai :
- Jika yang dijaminkan berupa BPKB Kendaraan Roda Dua (Motor), maka usia kendaraan maksimal 7 tahun pada saat jangka waktu kredit berakhir.
- Jika jaminan berupa BPKB Mobil, maka usia kendaraan maksimal 18 tahun pada saat tenor pinjaman berakhir.
- Jaminan untuk BPKB Kendaraan Komersil, maksimal usia 12 tahun hingga tenor kredit selesai.
Tips Tambahan Gadai BPKB Di Adira Finance Agar Harga Tinggi
Masih terkait dengan Syarat Pinjaman Adira Jaminan BPKB, ada tips sederhana yang bisa anda lakukan agar nilai taksir kendaraan yang akan digadai bernilai tinggi.
Mungkin tips ini tampak sederhana, yakni melakukan seluruh prosedur serta memberi keyakinan kepada surveyor bahwa anda merupakan debitur yang cukup layak serta mampu mengembalikan pinjaman uang sesuai dengan ketentuan.
Dengan tujuan agar proses persetujuan berjalan sesuai keinginan, dan pinjaman cepat cair dengan dana maksimal. Maka sudah sepatutnya jika anda mempertimbangkan beberapa hal dibawah ini :
- Mengisi formulir pengajuan sesuai dengan kondisi yang sebenarnya. Mulai dari identitas diri, penghasilan, serta kondisi kendaraan yang BPKB-nya akan digadaikan.
- Perlu dipastikan bahwa usia kendaraan anda sudah memenuhi persyaratan. Semakin muda usia kendaraan, maka semakin besar pula kemungkinan dana yang bisa dipinjam.
- Kooperatif dengan petugas atau juga surveyor jika dalam keadaan bertatap muka. Meski terkadang cara kerja surveyor secara diam-diam. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan akan bertemu langsung dengan calon peminjam. Sehingga pastikan anda kooperatif.
- Perlu dipastikan kondisi keuangan atau penghasilan bulanan anda sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga serta melakukan pembayaran angsuran bulanan.
Dengan melihat keterangan singkat di atas, mungkin anda sudah mempunyai penilaian sendiri betapa mudahnya mengajukan pinjaman bpkb di Adira Finance.
Namun hal ini masih sebatas penilaian saja, dan anda tidak bisa merasakan sendiri sebelum mengajukan pinjaman sesuai yang dibutuhkan.
Mungkin hanya itu saja pemaparan yang bisa kami tulis. Semoga bisa menjadi tambahan referensi bagi anda yang membutuhkan.
Jika masih bingung dan ingin konsultasi secara gratis, atau ingin langsung dibantu mengajukan pinjaman di Adira Finance. Bisa menghubungi whatsapp kami ⇒DISINI.
Mendedikasikan diri dalam dunia finansial baik mengenai kredit, gadai, asuransi dan investasi.